Baca Juga :
Jangan pernah kamu membeli PSU hanya karena watt-nya besar. Belilah power supply yang berkualitas sesuai kebutuhan. Karena bila salah memilih daya PSU maka bisa mengakibatkan umur komputer kamu tidak akan lama.
|
Power Supply atau PSU |
Apa saja yang harus diperhatikan sebelum membeli power supply?
- Nomer satu tentu saja besaran watt. Seharusnya 500w sudah cukup untuk sebuah komputer gaming. Kebanyakan komputer mini malah hanya memerlukan 220 watt. Tetapi untuk amannya cek saja dengan PSU Calculator, nanti di sana akan direkomendasikan berapa watt yang diperlukan. Komputer saya menggunakan core i5 4670k, RX 470, dua keping RAM, 3 harddisk, 1 SSD, 4 perangkat USB, dan dua kipas hanya memakan daya 354 watt:
|
Kalkulasi Penggunaan Daya Komputer |
- Ukuran. Iya, ukuran. Karena PSU punya berbagai bentuk dan ukuran. Pastikan ukurannya cocok dengan casing yang anda gunakan. Umumnya PSU desktop menggunakan ukuran standar ATX, tetapi kadang ada yang menggunakan PSU lebih kecil.
|
Ukuran Power Supply di Pasaran |
- Ketersediaan kabel power PCIe. Jika anda menggunakan kartu grafis, pastikan PSU memiliki kabel yang cukup untuk menyuplai listriknya. GT 1030 tidak memerlukan kabel power, RX 470 memerlukan 8 pin, sedangkan RX 580 memerlukan 8+6 pin.
|
VGA RX 580 |
|
Kabel 6+2 dan 8 Pin |
Rating efisiensi 80+ memang penting. Masalahnya masing-masing produsen punya cara pengukuran sendiri, malah ada yang memasang stiker 80+ padahal efisiensi 80% hanya dicapai pada kondisi tertentu.
Jadi selain rating 80+, perhatikan juga merknya. Merk yang terkenal bagus antara lain Seasonic, FSP, Super Flower, dan Be Quiet.
Silahkan bertanya asalkan sopan